Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Nifas Primipara dengan Kemampuan Cara Memandikan Bayi
Abstract
Masa nifas merupakan masa yang dilalui oleh setiap wanita setelah melahirkan. Masa ini berlangsung sejak plasenta lahir sampai dengan 6 minggu setelah kelahiran atau 40 hari setelah kelahiran. Masa nifas merupakan masa yang cukup penting untuk pemantauan pada ibu karena pelaksanaan yang kurang maksimal dapat menyebabkan ibu berbagai masalah. Memandikan bayi adalah suatu cara membersihkan tubuh bayi dengan air dengan cara menyiram, merendam diri dalam air berdasarkan urut-urutan yang sesuai. Memandikan bayi baru lahir bukanlah hal yang mudah, terutama bagi ibu-ibu baru. Memandikan bayi dengan cara yang salah dapat mengakibatkan kondisi yang buruk seperti celaka (jatuh dan tenggelam), air masuk dalam telinga atau hidung dan dapat mengalami hipotermi. Menjadi seorang ibu baru memang tak mudah. Banyak pelajaran baru yang harus perlahan-lahan dipelajari ibu untuk merawat sang buah hati dengan baik. Salah satu pekerjaan yang tergolong banyak ditakuti ibu baru adalah saat memandikan bayi. Kondisi fisik bayi yang masih ringkih membuat ibu jadi takut untuk memandikannya (Alawiyah, 2018). Hipotermi merupakan salah satu angka penyebab mordibitas dan mortalitas pada neonatal, sekitar 7% bayi baru lahir dari 21,17/1000 KH. Saat ini telah dikembangkan tindakan untuk mencegah hipotermi pada bayi yaitu dengan menunda memandikan bayi sampai dengan suhu stabil. Disamping itu infeksi neonatorum pada saluran pernafasan juga merupakan salah satu penyebab dari memandikan bayi yang tidak bersih sekitar 11,56%-49,9% merupakan kematian bayi karena infeksi tersebut (Silaban, 2017). Dari hasil survei yang dilakukan melalui wawancara di beberapa desa yaitu, desa Suka Makmur, Tangga Besi, Suulussalam Timur dan Pegayo dari 10 ibu nifas primipara yang memiliki bayi baru lahir terdapat 6 orang ibu nifas tidak mampu memandikan bayi dengan sendirinya dikarenakan ibu nifas tersebut masih ragu- ragu dalam mempraktekkan bagaimana cara memandikan bayi, tali pusat bayi belum lepas/puput sehingga ibu tidak berani memandikan bayinya dengan sendirinya dan biasanya ibu nifas dibantu oleh tenaga kesehatan dan juga keluarganya untuk memandikan bayi tersebut, dan 4 ibu nifas yang mampu/sudah mengerti cara mandikan bayinya sendiri dikarenakan ibu mengetahui tahapan- tahapan cara memandikan bayi dengan benar
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Notoatmojo. 2018. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
Alawiyah. 2018. Relate Factor With The Way Of Mother Babies In TheWorking Area Technical Implementation Unit Of The Service, Public Health center Bantarkalong Sub District Tasikmalaya District In 2017. Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan, 11(1), pp. 728-735.
Silaban, N.Y. 2017. Gambaran Pengetahuan Ibu PrimiPara Tentang Cara Memandikan Bayi Di Klinik ElizaTuti Simpang Limun Amplas. Jurnal Ilmiah Keperawatan, Vol.3, No. 1, Februari 2017.
Dea, K.N.W, Saidah., Wulandari, S. 2020. Pengaruh Pemberian Pendidikan Memandikan Bayi Pada Ibu PrimiGravida Terhadap Pengetahuan Mamdndikan Bayi Usia 0-7 Hari. Jurnal Kesehatan Mahasiswa UNIK. Vol. 2, No. 1, Oktober 2020.
Kemenkes RI. 2020. Laporan Kinerja Kementerian Kesehatan. Jakarta. Januari 2022.
Sarkiah, F.N., Anisah., Amelia, R. 2019. Hubungan Sikap Dan Kemampuan Ibu Nifas Primipara Tentang Cara Memandikan Bayi Di Wilayah kerja Puskesmas S.Parman Banjarmasin. Dinamika Kesehatan Jurnal Kebidanan Dan Keperawatan, Vol. 10, No. 1, Juli 2019. (ISSN: 2086-3454. EISSN: 2549-4058).
Yuliani, D.A dan Etika, E. 2021. Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Nifas Primipara Dengan Praktik Memandikan Bayi Di Puskesmas Kedungwangi II. Involusi Jurnal Ilmu Kebidanan. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Klaten. Vol. 11, No. 1 Januari 2021.
DOI: https://doi.org/10.58939/afosj-las.v2i4.792
Refbacks
- There are currently no refbacks.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
AFoS J-LAS (All Fields of Science Journal Liaison Academia and Sosiety)
Jurnal Penelitian berbagai bidang ilmu.
Publisher: Lembaga Komunikasi dan Informasi Dosen (LEMKOMINDO) https://lemkomindo.org/
e-ISSN. 2776-2408 ; p-ISSN 2798-9267

Jurnal is licensed under CC BY-NC-SA 4.0